Monday 5 January 2015

Kiat –Kiat Dan Manfaat Menjadi Pendengar Yang Baik

KIAT –KIAT MENJADI PENDENGAR YANG BAIK

1.      Berhenti bicara
Hal ini sangat penting untuk di lakukan karena Jika anda ingin mendengar apa yang seseorang katakan kita harus diam. Agar kita dapat  mengerti apa yang sedang di bicarakan

2.      Konsentrasi
Hentikan semua aktivitas yang mengganggu misalnya bermain ponsel baik itu sms dan lainya karena jika kita melakukan itu pikiran kita akan terbagi dua dan kita tidak lagi fokus dengan apa yang sedang dibicarakan. Jangan biarkan pikiran Anda mengembara atau memikirkan hal lain. agar kita benar-benar berkonsentrasi pada apa yang orang lain katakan kepada kita.

3.      Pertahankan kontak mata
Usahakan mata kita tertuju kepada orang yang berbicara. Ini mempermudah kita untuk mengerti informasi yang disampaikan orang tersebut dan itu juga menunjukan apakah kita memperhatikan dia atau tidak.

4.      Jangan memotong pembicaraannya
Berikanlah kesempatan lawan bicara anda untuk menyelesaikan apa yg ingin diutarakannya. Hindari kebiasaan memotong pembicaraan orang lain . Selain tidak sopan, kebiasaan itu bisa membuat dia merasa kesal dan tersinggung.

5.      Mampu peduli dan menghargai dalam mendengarkan orang lain
Jika kita menghargai atau peduli dengan apa yg orang laen utarakan maka akan dengan mudah kita bisa membuat dia menghargai apa yang kita ucapkan juga.

6.      Memberikan respon berupa pendapat atau bertanya
Jika orang laen sudah mengutarakan semua yang ingin dia katakan dan ada yang membuat kita binggung maka itulah waktu yang tepat untuk kita menanyakan semua yang kita tidak mengerti agar menjadi jelas.

7.      Melatih untuk mendengarkan pada setiap moment baik dan buruk
Kita harus melakukan ini karena tidak setiap saat kita mendapat moment baik untuk mendengar seseorang berbicara. Agar kita menjadi terlatih disetiap momentnya.


8.      Mempelajari tentang pengalaman orang lain yang baik dan buruk, untuk bisa memperbaiki diri
Misalnya jika ada seseorang membicarakn tentang masa lalu dia yang buruk maka sebagai pendengar kita bisa mengambil  manfaatnya dengan tidak mengikuti atau menghindari pengalaman orang tersebut dan kita bisa mengambil hikmahnya dan menjadi pelajaran untuk kita.

9.      Membiasakan mendengarkan orang lain dan mengambil inti atau poin dari setiap pembicaraanya
            Misalnya memahami apa yang sedang dibicarakan dan mengetahui ke mana arah
            pembicaraan tersebut. Agar kita bisa menarik kesimpulan dari apa yang sedang dibicarakan.

10.  Jangan pernah melihat siapa yang berbicara tapi liat isi dari setiap bicaranya
Misalkan yang berbicara itu orang yang tidak sekolah sekalipun jika yang dia ucapkan benar dan memotivasi maka sebagai pendengar kita bisa mengambil manfaat dari setiap ucapan yang di bicarakan

MANFAAT JADI PENDENGAR YANG BAIK
·         Banyak yang menghormati kita
·         Mendapat ilmu baru
·         Banyak yang menghargai kita
·         Orang akan merasa nyaman
·         Orang akan merasa senang kepada kita
·         Orang lain akan menjalankan kemauan kita karna kita telah menghargai ucapan mereka

download materi disini

No comments:

Post a Comment